Langsung ke konten utama

Tips Agar Hp Oppo Tidak Lemot


Rido7_Salah satu masalah pengguna hp bersistem operasi Android adalah lemotnya perangkat yang kita gunakan. Hp yang lemot tentu akan menghambat mobilitas kita sebagai pengguna hp pintar yang tidak bisa lepas dengannya sepanjang hari. Hp android yang lemot seringkali membuat kita kesal sehingga pengguna hp menjadi cepat emosi dan naik darah. Hal ini terjadi karena perangkat yang kita gunakan rasanya tidak berguna sama sekali di kala lemot melanda.

Salah satu vendor hp pintar bersistem operasi android yang memiliki banyak penggunanya, tidak luput dari gejala lemot dan lelet. Meski jajaran lini hp pintar terbaru Oppo digadang-gadang anti lemot karena memiliki RAM yang besar, namun jangan lupakan seri-seri mid-range mereka yang nyatanya sering  kalimkali di laporkan mengalami  gejala ini. Sebut saja, oppo A 31 yang merupakan seri hp pintar milik vendor asal Tiongkok yang sudah dirilis beberapa tahun yang lalu.

Seiring berjalannya waktu, teknologi dan chipset yang disematkan ke dalam sebuah hp android tentu akan semakin canggih. Hp android yang sudah dirilis beberapa tahun yang lalu tentu menggunakan chipset yang dibilang sudah usang. Hp Android yang sudah terlebih dahulu akan mengalami ketertinggalan baik dari segi hardware maupun software. Ini lah yang menjadi salah satu alasan mengapa hp android anda menjadi lemot dan lelet.

Beruntung bagi anda yang memiliki hp android termutakhir milik Oppo seperti Oppo a 12  karena hp ini tidak akan lemot. Ditunjang dengan chipset terbaru, Oppo a 12 Pro bisa menunjang aktivitas sehari-hari anda dengan baik. Lini flagship dari vendor saingannya seperti Samsung dan Huawei pun punya kemampuan yang sama. Jadi, anda tidak perlu khawatir hp Android anda akan lemot dan lelet.

Namun, untuk anda yang memiliki hp Android keluaran lama milik Oppo seperti oppo f 11 sering mengalami kendala lemot dan lelet, jangan gusar dulu karena kami mempunyai cara agar hp Oppo tidak lemot dan lelet yang dapat dengan mudah anda lakukan sehingga penggunaan hp Oppo anda akan lebih maksimal.

Penyebab Hp Oppo Lemot dan Lelet

Sebelum menuju tips bagaimana cara membuat hp Oppo tidak lemot dan lelet, alangkah baiknya jika anda mengetahui dahulu penyebab-penyebab yang membuat hp Oppo anda menjadi lemot dan lelet. Tercatat, ada beberapa penyebab hp oppo kesayangan anda menjadi lemot. Berikut faktor penyebab hp anda lemot:

1. Aplikasi yang Berjalan di Belakang Layar Terlalu Banyak

Sudah menjadi kebiasaan umum para pengguna hp berbasis android untuk selalu mengakses berbagai aplikasi yang terunduh di hp mereka. Jika hp Oppo dipersenjatai RAM yang besar, tentu hal ini bukan lah halangan. Namun, jika RAM hp Oppo yang anda gunakan hanya di kisaran 1 hingga 2 GB, maka hp Oppo anda akan lemot.

2. Spesifikasi Smartphone Kurang Mumpuni

Penyebab pertama mengapa hp Oppo anda menjadi lemot dan lelet diakibatkan karena perangkat anda masih menggunakan spesifikasi yang jadul atau usang. Jadul atau usang disini dapat diartikan kalau hp Oppo anda sudah tidak mendukung berbagai aplikasi yang anda install ke dalam hp anda sehingga jika aplikasi tersebut tetap dipaksakan berjalan maka gejala lemot dan lelet lah yang akan anda alami.

3. Cache yang Jarang atau Bahkan Jarang Dihapus

File cache yang tersimpan di hp Oppo jika dibiarkan terlalu lama dan jarang dihapus akan membuka kemungkinan bagi hp Oppo anda untuk menjadi lemot dan lelet. Hal ini berdasarkan akan file cache yang terus bertambah setiap harinya akibat akses aplikasi yang anda gunakan di hp Oppo anda. Jika dibiarkan dan memori menjadi penuh, hp Oppo pun kemudian akan menjadi lemot dan lelet.

Tips Hp Oppo Tidak Lemot dan Lelet 

Setelah mengetahui penyebab kendala hp Oppo anda menjadi lemot. Nah kali ini saya akan membagikan tips agar hp anda tidak lemot. Berikut cara agar hp oppo tidak lemot dan lelet:
  1. hapus File Cache di Hp Oppo Metode. pertama yang bisa anda coba lakukan adalah dengan menghapus file cache yang menumpuk di hp Oppo anda. Untuk menghapus cache, anda memerlukan aplikasi tambahan yang bisa dengan mudah diunduh lewat Play Store seperti Clean Master atau CC Cleaner. Penggunaan aplikasi tersebut akan lebih maksimal ketimbang melakukan penghapusan secara manual.
  2. Pindahkan Aplikasi ke SD Card. Beberapa seri hp android lama keluaran Oppo, Samsung, atau pun Sony masih memiliki slot MicroSD. Adanya slot ini memberikan kemudahan tersendiri bagi anda yang ingin membuat hp Oppo anda menjadi tidak lemot. Anda bisa memindahkan aplikasi-aplikasi yang terhitung berat ke SD Card. Pastikan SD Card anda mempunyai kapasitas yang besar dan original, ya.
  3. Unduh Hanya 1 Antivirus Terbaik.Salah satu faktor penyebab lemotnya hp Oppo anda adalah antivirus. Yang harus diingat, jangan pernah mengunduh lebih dari 1 antivirus di dalam hp Oppo anda. Banyaknya aplikasi antivirus yang anda unduh tidak menjamin hp Oppo anda akan terproteksi 100 persen dari virus. Silakan gunakan satu aplikasi antivirus terbaik sehingga gejala lemot dan lelet di hp Oppo akan terhindari.
  4. Hapus dan Matikan Aplikasi yang Jarang atau Tidak Terpakai. Sudah menjadi kebiasaan pengguna hp android, tak terkecuali pengguna hp Oppo untuk selalu mengunduh aplikasi-aplikasi ke dalam hp android mereka. Kebiasaan ini lah yang menjadi salah satu penyebab hp Oppo anda menjadi lemot dan lelet. Jika sudah terjadi, anda bisa memilah dan memilih aplikasi mana saja kah yang sekiranya tidak terlalu sering anda gunakan, kemudian hapus aplikasi-aplikasi tersebut.

Demikian artikel tips agar hp Oppo tidak lemot dan lelet. Jika hp Oppo anda masih mengalami gejala lemot dan lelet meskipun sudah mengikuti cara-cara di atas, anda bisa merencanakan untuk berganti hp android dengan fitur dan chipset terbaru seperti oppo Reno 5. Bisa dipastikan, gejala hp lemot tidak akan pernah lagi anda rasakan. Selamat mencoba

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Membuat Titik-titik Daftar Isi Secara Otomatis di Ms. Word

Rido7  _Daftar isi merupakan halaman penting dalam pembuatan karya ilmiah, mulai dari daftar isi makalah, daftar isi skripsi, daftar isi jurnal, daftar isi majalah, daftar isi buku, dll.  Karena daftar isi memegang peran penting untuk mengetahui isi suatu karya ilmiah, dengan daftar isi kita juga lebih mudah untuk memilih halaman mana yang ingin dibaca terlebih dahulu. Membuat titik-titik daftar isi jika dilakukan dengan cara manual maka akan membutuhkan waktu yang cukup lama, karena harus ketik titik secara satu persatu. Tutorial kali ini saya kan menjelaskan cara membuat titik pada daftar isi di microsoft office word secara otomatis.  Cara ini menurut saya sendiri paling efektif, mudah dan cepat, hasilnya juga sangat rapi. Tutorial kali ini bisa digunakan untuk microsoft word semua versi, mulai dari versi 2003, 2007, 2010, 2013 atau 2016 karena pembuatannya bisa dikatakan sama. Langsung saja yuk simak tutorialnya dibawah ini sampai selesai. Cara Membuat Titik-titik Daftar Isi Otomati

Cerita Fakta - Tips Anak Kosan Agar Hemat

Sahabat mungkin pernah merasakan atau pernah mengalami sebuah penderitaan atau gembira pada saat jauh dari kedua orang tua.  Merasakan hal yang serba sendiri dari cuci baju, makan, tidur tanpa temen dan jauh dari keluarga kerena yang saya rasakan adalah sebuah pengalaman yang berasa seakan sangat menderita tapi pada intinya ya kurang lebih seperti itu, cuma ada beberapa hal sangat menggembirakan pada saat temen-temen menjadi anak kosan/kontrakan.  Mungkin temen-temen pernah merasakan hal sebagai berikut: Menjadi anak kosan mungkin menakutkan bagi pemula, yang biasanya terbayang-bayang di benat temen-temen yang baru mulai jauh dari orang tua, sering kelaperan, menakutkan dan serba sendiri.  Temen-temen nggak usah khawtir karen kosan adalah tempat belajar mandiri. pengalaman inilah yang tak akan pernah anda dapat ketika masih bergantung kepada kedua orang tua.  Faktor Yang Mempengaruhi Anak Kosan Jadi faktor uang memang menjadi penentu para anak kos-kosan. terutama yang masih

Tempat Wisata di Lampung Tengah Terbaru & Terhits Dikunjungi

Jika Berencana Liburan ke Lampung, Berikut Rekomendasi Tempat Wisata Populer di Lampung Tengah. Objek Wisata Terbaru, Kekinian dan Sedang Hits yang Wajib Anda Kunjungi untuk Berlibur Bersama Orang Tercinta. Lampung merupakan salah satu Provinsi yang memiliki banyak potensi dalam bidang pariwisata, khususnya Lampung Tengah. Di Kawasan ini terdapat banyak destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi, mulai dari wisata alam yang menyajikan pesona alam yang indah serta beberapa objek wisata lain yang tidak kalah menariknya. Dari beberapa tempat wisata yang ada, memiliki daya tarik tersendiri yang bisa memanjakan mata bagi yang mengunjunginya. Oleh sebab itu, berikut tempat wisata di Lampung Tengah yang hits dikunjungi wisatawan. 1. Air Terjun Curup Tujuh Image Credit: Pelitanusantara.co.id Sebagai salah satu destinasi air yang ada di Lampung, nama Air Terjun Curup Tujuh sudah cukup terkenal di kalangan masyarakat. Akses untuk menuju tempat ini memang membutuhkan perjuangan, memakan kurang leb